PERANCANGAN EVAPORATOR AC BEKAS UNTUK PEMANAS AIR TENAGA SURYA

Fikria Mulsahroni, Fadelan Fadelan

Abstract


Lebih dari tiga per empat kebutuhan energi dunia masih dipenuhi bahan bakar fosil. Minyak tetap menjadi tulang punggung, dengan konsumsi sebanyak 85 juta barrel minyak per hari pada tahun 2016. Kebutuhan manusia akan energi semakin meningkat seiring dengan keberhasilan pembangunan yang dilaksanakan. Hal ini juga berarti kebutuhan akan daya listrik juga meningkat. Hal ini dapat dilihat dari semakin banyaknya rumah dan apartemen yang menggunakan AC maka tidak sedikit pula AC yang sudah rusak dan komponen tersebut bayak yang dibuang dan dirosokan. Dengan menfaatkan komponen AC yang sudah rusak salah satunya evaporator pada AC yang dipanaskan menggunakan tenaga surya dapat memanaskan air, kita dapat menghemat konsumsi listrik dan gas untuk kebutuhan rumah tangga. Hasil dari pengujian alat pemanas air evaporator AC didapat hasil terbaik air pemanas dengan temperatur rata-rata sebesar 51,42 °C, dalam waktu pukul 09:00-15:30 WIB sebesar 105 Liter air panas. Untuk kebutuhan mandi orang dewasa 45°C maka perlu penambahan air suhu normal sebesar 52,5 Liter dan untuk anak-anak suhu yang dibutuhkan 40 °C maka penambahan air sebesar 105 liter suhu air normal.


Keywords


Evaporator AC, Thermometer, Tenaga Surya, Sudut aliran

References


Frans F, Jacky. 2016. Pembuatan alat pemanas air tenaga surya sederhana untuk mengetahui laju konveksi. Journal penelitian, (online ). Universitas Pasir Pengaraian, Rokan Hulu. (http://e-journal.uup.ac.id)

Ji Jei, Chow Tin-tai, Pei Gang, Dong Jun, He Wei. 2003. Domestic air- conditioner and integrated water heater for subtropical climate. Applied Thermal Engineering

Nurhalim, Ichwan. 2010. Rancang Bangun dan Penguian Unjuk Kerja Alat Penukar Kalor Tipe Serpentine Pada Air Conditioning Water Heater. Skripsi Program Sarjana Fakultas Teknik UI, Depok

Nandy Putra, et al. 2005. Kinerja Alat Penukar Kalor pada Air Conditioner Water Heater. Seminar Nasional Efisiensi & Konversi Energi. Semarang

Sutarno. 2012. Sumber daya energi. Yogyakarta : Graha Ilmu.

Yandri, Valdi R. 2012. Prospek pengembangan energi surya untuk kebutuhan listrik Di Indonesia. Jurnal ilmu fisika (online). Politeknik Universitas Andalas, Kampus Unand Limau Manis Padang.

http://jif.fmipa.unand.ac.id/index.php/j if/article/download/68/56


Full Text: PDF

DOI: 10.24269/jkt.v2i1.64

DOI (PDF): https://doi.org/10.24269/jkt.v2i1.64.g38

Refbacks

  • There are currently no refbacks.