Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Pemain Inti Bola Voli UKM BVAD menggunakan Metode AHP

Arin Yuli Astuti

Abstract


UKM Bola Voli Ahmad Dahlan merupakan tempat menyalurkan bakat para pecinta olah raga bola voli di lingkungan Universitas Muhammadiyah Ponorogo. Setiap tahunnya pendaftar anggota baru terus bertambah, sehingga proses seleksi pemilihan pemain tim inti untuk persiapan mengikuti tournament semakin sulit terutama untuk tim putra karena memiliki kemampuan yang hampir sama antar setiap anggota lainnya. Proses pemilihan pemain tim inti bola voli melibatkan banyak kriteria yaitu tinggi badan, prestasi, smash, passing atas, passing bawah, servis dan block. Sehingga hal tersebut menyulitkan pelatih untuk memilih pemain inti, karena pemilihan pemain tim inti masih menggunakan konsep subjektivitas yaitu dilakukan secara spekulasi menurut feeling (perasaan) pelatih tanpa adanya alat bantu. Berdasarkan latar belakang maka dapat ditarik kesimpulan yaitu bagaimana merancang dan mengimplementasi sistem pendukung keputusan pemilihan pemain inti bola voli UKM BVAD. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk memudahkan proses seleksi pemain tim inti bola voli UKM BVAD. Dari pengujian yang telah dilakukan dengan menggunakan 50 data alternatif, diperoleh kesimpulan bahwa sistem pendukung keputusan pemilihan pemain inti berjalan dengan baik dan norml, dapat memeberikan hasil perankingan yang sesuai. Dari uji akurasi yang dilakukan diketahui bahwa akurasu susunan pemain inti dari sistem dibandingkan dengan susunan pemain dari pelatih sebesar 85,71%. Hal ini menunjukkan bahwa metode AHP memiliki akurasi yang cukup baik jika digunakan untuk merekomendasikan pemain.

Keywords


AHP, Bola Voli, Pemain inti, Seleksi, Sistem Pendukung Keputusan

References


A. Mulyantini, “Aktivitas Fisik,” PT. Prodia OHI International. https://prodiaohi.co.id/aktivitas-fisik (accessed Apr. 20, 2022).

S. I. Astuti, S. P. Arso, and P. A. Wigati, Pembelajaran Bola Voli, vol. 3. 2020.

Turban, Decision Support System and intelligent system (Sistem Pendukung Keputusan dan Sistem Cerdas). Yogyakarta: Andi, 2001.

N. Aminudin, I. Ayu, and P. Sari, “Sistem Pendukung Keputusan (Dss) Penerima Bantuaprogram Keluarga Harapan (Pkh) Pada Desa Bangun Rejo Kec.Punduh Pidada Pesawaran Dengan Menggunakan Metode Analytical Hierarcy Process (Ahp),” J. TAM ( Technol. Accept. Model ), vol. 5, no. 2, pp. 66–72, 2015.

D. Sulisworo, “Analisis Hierarki Proses,” 2009, [Online]. Available: http://blog.uad.ac.id/sulisworo/2009/04/16/analisis-hierarki-proses/

Kusrini, Konsep dan Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan. Yogyakarta: Andi, 2007.

A. Aditya, A. A. Soebroto, and M. A. Fauzi, “Pegawai Mikro Kredit Sales ( Mks

) Menggunakan Metode Analytical Hierachy Process – Simple Additive Weighting ( Ahp-Saw ),” no. January, 2015.

B. P. Pamungkas, “SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN PEMAIN BOLA VOLI MENGGUNAKAN METODE AHP DAN ELECTRE,” Universitas Brawijaya, 2016. [Online]. Available: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/147281/


Full Text: PDF

DOI: 10.24269/jkt.v7i1.1968

Refbacks

  • There are currently no refbacks.