ASUHAN KEBIDANAN CONTINUITY OF CARE PADANY.W MASA HAMIL SAMPAIKELUARGA BERENCANA DI BPM TUKIYEM WIJAYANTI,Amd.Keb

Dessy Dwi Nurrachmawati, Suharti Suharti, Sriningsih Sriningsih

Abstract


Abstrak

 

Asuhan kebidanan continuity of care seharusnya didapatkan oleh ibu hamil, bersalin, nifas, BBL dan keluarga berencana, namun belum semua ibu mendapatkan pelayanan kebidanan secara berkesinambungan. Perlu adanya pemahaman tentang asuhan continuity of care agar dapat menerapkan asuhan kebidanan komperhensif. Untuk menunjang kemampuan dalam memberikan asuhan secara berkesinambungan, maka perlu dipelajari konsep dan teori asuhan kebidanan masa hamil sampai dengan keluarga berencana, menggunakan manajemen kebidanan yang mengacu pada standart asuhan kebidanan tertuang dalam KEMENKES RI No.938/Menkes/SK/VIII/2007. Pemberian asuhan kebidanan pada Ny.W G4P20011 usia 29 tahun dilakukan 13 kali kunjungan. Ibu mengalami ketidaknyamanan yaitu kesemutan pada tangan dan kaki, sering BAK. Ibu melahirkan pada usia kehamilan 37+6 minggu berlangsung secara spontan, pada tanggal 10 April 2017  pukul 01.05 WIB, bayi lahir ditolong bidan, jenis kelamin perempuan. Dilakukan IMD, berat badan 2170 gram bayi BBLR. Plasenta lahir spontan lengkap, perdarahan normal, terdapat luka jahitan derajat I. Bayi mendapat salep mata, vit K, dan imunisasi HB0. Masa nifas ditemukan masalah nyeri luka perineum dan puting susu lecet. Bayi mendapat imunisasi BCG. Ibu memilih KB kondom. Secara keseluruhan Ny.W saat hamil, bersalin, nifas, BBL dan KB normal, hanya mengalami masalah fisiologis. Harapannya, bidan dapat menerapkan asuhan kebidanan secara continuity of care sehingga deteksi dini adanya kegawatdaruratan bisa segera teridentifikasi dan tertangani dengan baik.

 

Kata Kunci                            :Continuity of care, Asuhan kebidanan

 

Abstract

 

Service the continuity of care should be gotten by pregnant mom until family have a plan, but not all the mom gets the service of midwifery continuously. They need comprehension about upbringing continuity of care in order to can apply the pregnant mom upbringing, give birth, childbirth, neonates and KB. To support the capability of giving the upbringing continuously, with the result that they have to study in depth a concept and theory pregnant upbringing, give birth, childbirth, neonates and KB using management of midwifery that is refers to midwifery upbringing standard which is present in KEMENKES RI No.938/Menkes/SK/VIII/2007.Giving


midwifery upbringing for Mrs.W G4P20011 29 years old did thirteen visit. The mom feels uncomfortable that is become numb in her hands and feet and often urinate. Mom gives birth in 37 weeks 6 days pregnancy age spontaneously, at 10th April 2017 01.05 a.m, baby born helped by midwifery, female gender. They did IMD and get 2170 gram weight baby BBLR. The placenta has birth complete spontaneously, normal bleeding, there is needlework injury degree 1. The baby gets eye salve, vit K and immunization HB0. Childbirth period we found problem that is injury pain perineum and hilt breast is chafed. Baby gets immunization BCG. Mom choose KB condom. Overall, when Mrs.W pregnantuntil KB normal. Wishfully, midwifery can apply upbringing midwifery continuity of care. So that, early detection of something emergency can identification as soon as possible and can be overcome as well as possible.

 

Key word                   :Continuity of care, Midwifery upbringing


Full Text: PDF

DOI: 10.24269/hsj.v1i1.19

Refbacks

  • There are currently no refbacks.