Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keuntungan Usaha Mikro Studi Kasus Nasabah Pkp Karya Harapan Pemalang

Alifah Khoirunisa'a, Nunik Kadarwati, Dyah Setyorini Gunawan

Abstract


ABSTRAK

Secara umum masalah yang dihadapi oleh usaha mikro di Kabupaten Pemalang adalah masalah keuntungan, dimana masih banyak pengusaha mikro yang belum mengetahui faktor-faktor apa saja  yang dapat mempengaruhi keuntungan usaha. Penelitian ini merupakan penelitian primer dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian yaitu usaha mikro nasabah PKP Karya Harapan Kabupaten Pemalang, dengan sampel sebanyak 109 orang. Simple random sampling method digunakan dalam penentuan responden. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dan uji elastisitas.Hasil analisis menunjukkan bahwa modal usaha, kredit usaha, jam kerja, lama usaha, dan tingkat pendidikan secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap keuntungan usaha mikro nasabah PKP Karya Harapan. Variabel modal usaha, kredit usaha, lama usaha, dan tingkat pendidikan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan, sedangkan variabel jam kerja secara parsial berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap keuntungan usaha mikro nasabah PKP Karya Harapan. Selain itu, variabel yang paling berpengaruh terhadap keuntungan usaha mikro nasabah PKP Karya Harapan yaitu variabel modal usaha.

Kata Kunci : Keuntungan, Modal Usaha, Kredit Usaha, Jam Kerja, Lama Usaha, Tingkat   Pendidikan.


Full Text:

PDF

References


Ananda, R., Rafida, T. (2016). Pengantar Kewirausahaan. Medan: Perdana Publishing

Artaman, D., Yuliarmi, N., Djayastra, I. (2015). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang Pasar Seni Sukawati Gianyar. E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana. 4 (2). 87-105. Diakses darihttps://repositori.unud.ac.id/protected/storage/upload/penelitianSimdos/ec536b9a3dc889d6a519dde0263542ab.pdf

Hanum, N. (2017). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang Kaki Lima di Kota Kuala Simpang. Jurnal Samudra Ekonomika. 1(1). 72-86. Doi :10.1234/jse.v1i1.68

Mahmudah, H. (2015). Analisis Pengaruh Pemberian Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI Unit Laren Terhadap Peningkatan Keuntungan Usaha Mikro (Kecil) di Kecamatan Laren Kabupaten Lamongan. Jurnal EKBIS. 13 (1). 650-652. Doi : 10.30736%2Fekbis.v13i1.116

Priyandika, A., Woyanti, N. (2015). Analisis Pengaruh Jarak, Lama Usaha, Modal, dan Jam Kerja terhadap Pendapatan Pedagang Kaki LimaKonveksi. Jurnal Pembangunan Wilayah dan Kota. 11 (2). 142-153. Diakses dari http://eprints.undip.ac.id/45436

Putra, G.B., Yuliastuti, I.A.N. (2019). Kemampuan Menghasilkan Keuntungan Usaha Mikro Kecil Menengah di Kota Denpasar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jurnal Riset Akuntansi. 9 (1). 37-47. Diakses dari http://e-journal.unmas.ac.id/index.php/juara/article/download/301/292

Saragih, I.P., Nasution, S.H. (2015). Analisis Pengaruh Modal Sendiri dan Modal Pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) Terhadap Keuntungan Pengusaha UMKM Kabupaten Toba Samosir (Studi Kasus: PT Bank Sumut Cabang Balige). Jurnal Ekonomi dan Keuangan. 3 (6). 393-406. Diakses dari https://media.neliti.com/media/publications/14854-ID-nalisis-pengaruh-modal-sendiri-dan-modal-pinjaman-kredit-usaha-rakyat-kur-terhad.pdf

Soemarso. (2004). Akuntansi Suatu Pengantar Buku 1 (5thed). Jakarta: Salemba Empat

Su’ud, Ahmad. (2007). Pengembangan Ekonomi Mikro. Jakarta: National Conference

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan. Diakses 23 September 2020, dari https://www.bphn.go.id/data/documents/98uu010.pdf

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Diakses 23 September 2020, dari http://luk.staff.ugm.ac.id/atur/UU20-2003Sisdiknas.pdf

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2008 tentang Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. Diakses 23 September 2020, dari https://komisiinformasi.go.id/?p=1830

Utari, T., Dewi, P. (2014). Pengaruh Modal, Tingkat Pendidikan dan Teknologi Terhadap Pendapatan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kawasan Imam Bonjol Denpasar Barat. E-Jurnal Ekonomi Pembangunan Universitas Udayana. 3 (12). 576-585. Diakses dari https://www.neliti.com/publications/44496/pengaruh-modal-tingkat-pendidikan-dan-teknologi-terhadap-pendapatan-usaha-mikro




DOI: https://doi.org/10.24269/iso.v6i1.1026

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




 

View My Stats

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License